Buka Turnamen Volly Ball di Kateman, Ferryandi Minta Junjung Sportifitas
INDRAGIRI HILIR Tuahkarya.com- Ketua DPRD Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), DR.H. Ferryandi, ST, MM, MT terus membuktikan komitmenya terhadap perkembangan olahraga di Inhil. Kali ini Ferryandi membuka secara resmi Turnamen Volly Ball Pemuda Cup Kecamatan Kateman Senin (07/11/2022).
Pada pembukaan Turnamen yang diikuti 32 tim putra dan 32 putri se-Inhil tersebut, terlihat juga hadir Anggota DPRD Inhil, Yuliantini, Ketua Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Inhil, Aditiya Prahara, pihak Dinas Pemuda Olahraga Pariwisata dan Budaya Inhil, PBVSI, Pemerintah Kecamatan Kateman seperti, Sekcam, Kapolsek, Danramil serta Kepala Desa Tanjung Raja, Air Tawar dan sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh pemuda Kateman, serta para penggemar bola voli yang ada di Kecamatan Kateman.
"Kita sangat bersyukur kegiatan olahraga seperti ini kembali bergairah dan dapat kita laksanakan di beberapa daerah. Untuk itu mari kita sama sama sukseskan penyelenggaraannya dengan selalu menjaga dan menjunjung jiwa sportivitas sebagaimana mestinya olahragawan sejati," ujar Ferryandi dalam sambutannya.
Lebih jauh, politisi yang hobi berolahraga, khususnya bulutangkis ini juga berpesan kepada seluruh atlet dan peserta turnamen agar selalu menjaga kesehatan dan kekompakan, baik sesama tim maupun dengan tim lain demi kebaikan bersama.
"Mudah mudahan dengan banyaknya turnamen, gairah olahraga di tengah masyarakat bisa kembali meningkat. Harapan kita tentu saja kesehatan kita semua selalu terjaga dan yang tak kalah penting adalah munculnya atlet yang bisa mewakili daerah pada level yang tinggi," pungkasnya.
Pertandingan di mulai dengan servis awal dari Ketua DPRD Inhil, DR. H. Ferryandi, ST, MM, MT Drs HM dan di ikuti Anggota DPRD Inhil, Yuliantini, Sekcam Kateman, Supiansyah, dan Kepala Desa Tanjung Raja.