Kantor PWI Inhil Dibobol Maling, Julor Harap Polisi Segera Tangkap Pelakunya
INDRAGIRI HILIR Tuahkarya.com- Kantor Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) yang berada di jalan Kembang Nomor 53 Kelurahan Tembilahan Hilir Kecamatan Tembilahan Kabupaten Inhil dimasuki maling.
Naas, sejumlah barang seperti layar komputer, printer, mesin sedot air hingga peralatan lainnya raib dibawa kabur.
Peristiwa hilangnya sejumlah barang inventaris kantor PWI Inhil tersebut diketahui pertama kali Sekretaris PWI Inhil Zulfahrin pada Minggu (5/2/2023) sekitar pukul 08.00 Wib pagi.
Sekretaris PWI Inhil kemudian melaporkan hilangnya sejumlah barang kepada Ketua PWI Kabupaten Inhil Ardiansyah Julor dan Bendahara PWI Inhil Ramadana serta sejumlah pengurus PWI Inhil lainnya.
Setelah itu, Pengurus PWI Kabupaten Inhil diwakili Sekretaris PWI Inhil bersama Bendahara PWI Inhil membuat laporan ke Mapolres Inhil.
"Ada beberapa barang inventaris yang hilang terutama komputer dan printer untuk kepentingan administrasi kami selama ini, kantor PWI Inhil dilengkapi CCTV dan malingnya sempat terekam kamera sebelum akhirnya dirusak," ungkap Sekretaris PWI Inhil Zulfahrin didampingi Bendahara PWI Inhil Ramadana saat melapor ke Polres Inhil.
Sementara itu Ketua PWI Inhil Ardiansyah Julor mengatakan, aksi pencurian di kantor PWI ini tentu tidak bisa ditolelir dan berharap pihak kepolisian segera mengambil tindakan cepat guna menangkap pelaku.
“Aksi pencurian di kantor wartawan ini tidak bisa ditolelir dan kami harap Polres Inhil dapat bertindak cepat mengamankan pelaku,” ucap Ketua PWI Inhil.
Ardiansyah Julor juga meminta kepada Kapolres Inhil dan jajarannya agar memberikan atensi lebih atas aksi pencurian ini sehingga dapat menjadi efek jera bagi pelaku.
“Kita minta kepada Kapolres Inhil dan jajaran agar ini jadi atensi, jangan sampai pelaku berkeliaran bebas dan kembali mengulangi perbuatannya,” pungkasnya.