Terbaru! 11 Korban Meninggal Tragedi Speed Boat Terbalik di Inhil Selesai Dievakuasi
Jumat, 28 April 2023
INDRAGIRI HILIR Tuahkarya.com- 11 Jenazah korban tragedi kecelakaan laut yang menimpa Speedboat (SB) Evelyn Calisca 1 selesai dievakuasi dan langsung diserahkan kepada pihak keluarga, Jumat (28/04/23).
Sebagai mana disampaikan langsung Bupati HM Wardan melalui Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (Diskominfopers) Indragiri Hilir (Inhil) Trio Beni Putra.
"Tim terpadu sudah berhasil mengevakuasi para korban kecelakaan dan sudah diserahkan ke pihak keluarga" ungkapnya.
Dari 11 Jenazah tersebut, 2 diantaranya langsung dibawa pihak keluarga ke kampung halaman Desa Perigi Raja, Kecamatan Kuala Indragiri (Kuindra) dan Kotabaru, Kecamatan Keritang.
"9 orang lainnya berasal dari berbagai alamat di Kota Tembilahan,"sambungnya.
Sedangkan data terakhir yang terhimpun, SB Evelyn Calisca 1 membawa 74 penumpang. 62 orang dinyatakan selamat, 11 dinyatakan meninggal dunia dan 1 masih dalam status pencarian.
Beberapa jam setelah musibah tersebut, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir (Inhil) mendirikan posko penanganan korban SB Evelyn Calisca 1 di Kantor BPBD Inhil di Tembilahan.
Diketahui kecelakaan laut terjadi pada Kamis 27 April 2023 di perbatasan perairan Kecamatan Pulau Burung dengan Perairan Guntung Kecamatan Kateman, Kabupaten Indragiri Hilir Riau.
SB Evelyn Calisca 1 berangkat dari Tembilahan menuju Tanjung Pinang Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Lebih kurang sekitar pukul 13.40 wib speed boat tersebut hilang kendali hingga menyebabkan terbalik.
Dugaan sementara diakibatkan overload dan menabrak kayu yang hanyut diperairan tersebut.