Personil Polsek Enok Genjot Himbauan Pemilu Damai di Akhir 2023
ENOK, Tuahkarya.com- Pesta demokrasi melalui pemilihan umum (Pemilu) tinggal menghitung bulan, yakni akan dilaksanakan tepat pada 14 Februari 2024. Menyongsong momen itu, Personil Polisi Sektor (Polsek) Enok terus menggenjot himbauan cooling system pemilu damai secara merata di wilayah hukum bertugas.
Seperti yang dilakukan Kepala Unit Bina Masyarakat (Kanit Binmas) Bripka Tamtawasul bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Pusaran, Aipda E Simanungkalid, pada Sabtu, (30/12/2023). Menggelar cooling system secara merata kepada masyarakat setempat.
Dalam cooling system tersebut, Kanit Binmas Polsek Enok menyebutkan bahwa kondisi terkini di masyarakat Kelurahan Pusaran menjelang akhir tahun 2023 kondusif dan situasi masih terkendali.
"Alhamdulillah, tidak ada gejolak apapun sampai saat ini. Kita bersyukur masyarakat Kelurahan Pusaran Kecamatan Enok masih mendengar masukan dari Kepolisian untuk sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas)," ungkap Kanit Binmas Polsek Enok.
Sementara itu, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pusaran, Aipda Simanungkalid, menyebutkan bahwa persatuan dan kesatuan masyarakat di Kelurahan Pusaran tidak perlu diragukan lagi.
"Toleransi dan saling menghargai sangat kental, bahkan menjelang pemilu 2024 pun masyarakat setempat yang saling berbeda pandangan, selalu menyikapi dengan kebijaksanaan dan kedewasaan," ujar Simanungkalid.
Dengan suasana penuh ruang gembira, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pusaran mengajak masyarakat untuk sama-sama menjalin hubungan emosional dan lebih mengedepankan asas kekeluargaan.
"Kita ajak masyarakat untuk lebih utamakan musyawarah, mengajak agar waspada terhadap informasi yang sifatnya tidak benar atau hoax, apalagi jelang pemilu 2024," harapnya.