PJ Bupati Inhil dan Istri Kunjungi Sejumlah SD di Tembilahan
TEMBILAHAN, Tuahkarya.com- Penjabat Bupati Indragiri Hilir H. Herman, SE, MT dan Bunda PAUD Hj. Katerina Susanti Herman menyambangi beberapa sekolah SD di Kota Tembilahan dan Tembilahan Hulu, Senin siang (22/07/2024).
Dalam kesempatan itu, PJ Bupati Inhil turut didampingi Kepala Dinas Pendidikan beserta jajarannya.
Selain untuk memastikan berlangsungnya masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) di SD 004, SD 002 dan SD 01 Tembilahan Hulu serta SD Kasih Lestari, momentum ini juga dimanfaatkan untuk berinteraksi dengan tenaga pengajar dan murid.
Kemudian kegiatan tersebut dilaksanakan sejalan dengan melihat dan mendengarkan berbagai keluhan juga masukan terkait sarana dan prasarana yang ada.
Bunda PAUD Kab. Inhil Hj. Katerina Susanti Herman mengatakan bahwa masa transisi bukanlah masa yang mudah dilalui oleh peserta didik baru.
“Lingkungan belajar tentunya harus dibangun se kondusif mungkin untuk mendukung penguatan transisi PAUD ke SD yang menyenangkan”, ucapnya.
Istri PJ itu juga mengucapkan terimakasih atas sambutan hangat dari semua tenaga pendidik disekolah yang dikunjungi.
“Terima kasih atas sambutan hangat dari seluruh tenaga pendidik dan kependidikan sekolah terlebih keceriaan dari para peserta didik”, ujarnya. (ADV)